Artis cantik Ashanty dibully netter lantaran memposting foto di akun istagramnya @ashanty_ash pada Sabtu (2/4/2016).
Istri dari musisi kondang yang juga anggota DPR RI Anang Hermansyah ini nampak terlihat berpose melirikan matanya serta wajahnya ke kamera.
Pemilik nama lengkap Ashanty Siddik Hasnoputro memberikan caption dalam fotonya "happylife thanks Allah 4 everything that happen in my life," begitu yang ditulis akun @ashanty_ash
Dalam foto itu, dara cantik kelahiran 4 November 1984 ini berpose dengan tubuh bagian atas terbuka.
Diatas kepalanya menempel rangkaian bunga yang berwarna warni menutupi sebagian rambunya yang terurai dengan warna rambut sedikit kemerahan itu.
Tubuhnya nampak dimiringkan menghadap ke kiri.
Sementara itu, tangan kananya dibawah dagu dan tangan kirinya seperti memegang bahu kananya.
Followers yang melihat foto istri Anggota DPR RI periode 2014-2019 dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) ini nampak memberikan komentar miring setelah melihat foto tersebut.
"Subhanallah, knapa mesti buka2an @ashanty_ash," tulis akun instagram @atinasuryadi60
"Cantik sih bun..tapi aurat nya jangan di umbar..kasihan suami,"tulis akun @juliee127
Bahkan, Followers pun menyebut nama Anang Hermansyah dalam memberikan komentarnya.
"Mas anang istrinya sungguh cantik n baik.... Tp sayang auratnya koq diumbar gt," kata akun yatysuciati1168
"Yah mas anang istrinya di jagain hih.. lo kagak cemburu apa.. aurat istri lo di pertontonkan. Ck," tulis akun harmayani76.(*)
Istri yg Solehah Aurat hanya untuk Suami," kata akun @aamyliana.
Foto yang diupload sekitar 5 jam ini mendapatkan respon dari followers sebanyak 14.800 likes.
Pil KB
Anang Hermansyah ternyata gemar menyembunyikan pil KB yang rutin dikonsumsi oleh sang istri, Ashanty.
Hal itu dikatakan oleh Ashanty ketika ia ditemui di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Kamis (10/03/2016).
"Pil KB aku tuh sering diumpetin sama dia (Anang), bercanda gitu," ujar Ashanty.
Kendati hanya berupa candaan, perilaku Anang tersebut seaungguhnya merupakan wujud dari keinginannya untuk memiliki buah hati lagi.
Alhasil, ketika mengetahui Ashanty tengah hamil, Anang pun merasa amat senang.
"Dia (Anang) senang banget, kan itu yang dia harapkan. Orang, Mas Anang kalau lihat anak lucu kayak Arsy gitu kepingin bikin banyak. Dia pengin banget (punya anak lagi). Cuma, kan tadinya aku maunya bisa program dulu," ucap Ashanty.
Namun, menurut penuturan Ashanty, kehamilannya kali ini, meski tak terduga, bukan disebabkan oleh disembunyikannya pil KB oleh Anang.
"Tapi yang kemarin bukan diumpetin, sih. Aku show tiga hari di Jogja, lupa bawa. Jadi, ternyata. Tadinya pengin program anak laki-laki 2017 nanti," tuturnya.
Kini kandungan Ashanty telah berusia dua bulan.
Meski menginginkan anak laki-laki, dirinya mengaku tetap pasrah pada kehendak Allah, apa pun jenis kelamin bayinya nanti.
sumber : bogor.tribunnews.com
0 Response to "Gara-gara Foto Ini Ashanty Diprotes Netizen"
Post a Comment