Bettie Jo (24) menderita obesitas parah sampai-sampai aktivitasnya dibantu oleh suami.
Bobot Bettie saat ini hampir 227 kilogram.
Beratnya bahkan pernah mencapai hampir 300 kilogram sehingga kesulitan melakukan berbagai kegiatan sendiri.
Ia hanya berdiam di rumah.
Bahkan untuk ke toilet, mandi dan berbagai aktivitas lainnya, suami yang harus membantu.
Untuk menurunkan berat badan, ia menjalani operasi, hingga mencapai bobotnya berkurang seperti sekarang ini.
Meski masih sangat gendut, wanita asal Houston, Texas, Amerika Serikat ini tetap makan ayam goreng dan saus berbecue.
Ternyata pola makan yang jauh dari diet itu didukung oleh suami.
Bukannya keberatan apalagi harus merawat sang istri, Josh malah tak mau istrinya jadi kurus.
Alasannya, ia cemas jika Bettie ramping, wanita itu akan meninggalkannya.
Bettie sendiri sebenarnya merasa bosan dengan berat tubuhnya karena sangat menyakitkan.
Apalagi ia tidak bisa melakukan apapun sendiri dan harus dibantu suami.
Ia juga merasa merepotkan sang suami.
Lagipula ia ingin memiliki karier, punya anak dan bisa hidup sampai tua.
Meski ingin istrinya tetap gemuk, Josh takut bila tidak membantu sang istri menurunkan berat badan, harapan hidup Bettie berkurang.
Ia tidak siap kehilangan istri tercinta.
Ingin mengatasi masalah berat badan itu, Josh menemani Bettie pergi ke dokter bedah bariatric.
Namun setelah berat tubuhnya berkurang dan mulai mandiri melakukan berbagai kegiatan, suami makin cemas dan merasa dirinya tidak penting lagi.
"Ia ingin dibutuhkan. Itu kekhawatiran utamanya," kata Bettie seperti dirilis Daily Mail.
sumber : .tribunnews.com
0 Response to "Suami Ini Ingin Istrinya Tetap Obesitas, Alasannya Takut Dicampakkan"
Post a Comment